Dukung UMKM Lokal, Program Inkubasi Wastra Kepulauan Riau 2025 Resmi Dibuka

Program Inkubasi Wastra Kepulauan Riau 2025 Resmi Dibuka-(Dokumen Istimewa / Net)-
KEPRI.DISWAY.ID - Ketua Dekranasda Provinsi Kepulauan Riau, Hj. Dewi Kumalasari Ansar, resmi membuka Kick Off Program Inkubasi Wastra 2025, Selasa 20 Mei 2025.
Program ini digagas bareng Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kepulauan Riau, sebagai upaya serius mendukung UMKM lokal, khususnya pengrajin kain tradisional Kepri.
Dalam sambutannya, Dewi Kumalasari menyebut, bahwa program ini bukan cuma soal pelatihan biasa.
“Pelatihan ini membuka wawasan para peserta tentang tren fesyen global dan strategi pemasaran yang efektif, khususnya untuk menembus pasar ekspor. Transformasi wastra Kepri kini telah berkembang dari kain tradisional menjadi produk fesyen modern seperti blazer, jas, celana, hingga aksesori seperti topi dan tas,” ujar Dewi Ansar saat dikutip, Rabu 21 Mei 2025.
Menurutnya, saatnya wastra Kepri tampil lebih modern tanpa kehilangan identitas budaya. Apalagi, pasar anak muda terbuka buat produk etnik yang dikemas kekinian.
“Desain yang menarik harus didukung oleh hasil produksi yang rapi dan berstandar tinggi. Oleh karena itu, program ini sangat penting dalam meningkatkan kemampuan dan daya saing para pelaku industri kreatif kita,” jelasnya.
Hal senada disampaikan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kepri, Rony Widijarto, yang menegaskan kalau inkubasi ini adalah hasil sinergi nyata antara BI dan pemerintah daerah untuk mendorong UMKM lokal.
“Bank Indonesia tidak hanya fokus pada stabilitas makroekonomi, tetapi juga memberikan perhatian besar terhadap penguatan UMKM, terutama yang mendukung pelestarian budaya dan penguatan ekonomi lokal,” ungkap Rony.
Program Inkubasi Wastra Kepulauan Riau 2025 ini, diikuti sekitar 25 peserta yang pilihan dari berbagai kabupaten/kota di Kepulauan Riau.
Selama program ini berlangsung, mereka bakal dapat pelatihan intensif yang nantinya dibagi jadi dua kelas utama, yakni desain dan produksi.
Uniknya pelatihan ini pakai kain tradisional Kepri, serta dibimbing langsung oleh para mentor profesional di bidang fashion dan tekstil.
Acara kick off ini dihadiri berbagai pejabat seperti Kadisperindag Kepri Aries Fhariandi, Kadis UMKM Riki Rionaldi, Kadispar Guntur Sakti, dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kemenkumham Kepri.
Sumber: