Kepulauan Riau Makin Modern, Armada Bus Trans Batam Tambah 13 Unit Baru

Kamis 01-05-2025,19:50 WIB
Reporter : Tuahta Aldo Rachmansyah
Editor : Tuahta Aldo Rachmansyah

KEPRI.DISWAY.ID - Kota Batam terus tancap gas menuju kota modern yang nyaman dan minim polusi, dengan meluncurkan 13 unit bus Trans Batam baru.

Peluncuran ini berlangsung meriah di depan Kantor Wali Kota dan DPRD Kota Batam, lengkap dengan prosesi adat tepuk tepung tawar dan uji coba armada.

Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengungkapkan, penguatan transportasi publik bukan cuma soal layanan, tapi juga langkah strategis untuk menciptakan kota yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

"Transportasi publik yang baik bukan hanya soal kenyamanan, tetapi juga soal masa depan kota. Ini adalah investasi untuk efisiensi ruang kota dan kesehatan lingkungan,” ungkap Amsakar saat dikutip, Kamis 1 Mei 2025.

Penambahan 13 armada bus terbaru ini, dilakukan melalui skema Buy The Service (BTS) Tahun Anggaran 2025. 

Menariknya, tiga kecamatan yang selama ini belum dilayani Trans Batam akhirnya bakal ikut merasakan layanan bus andalan kota ini.

Dengan tambahan ini, sistem Bus Rapid Transit (BRT) Batam kini melayani 9 koridor aktif dengan sekitar 5.000 penumpang per hari. 

Bus-bus baru tersebut dioperasikan oleh PT Korona Trans Punggur dan PT Bagong Group melalui skema BTS, termasuk operasional dan perawatan ditangani oleh pihak swasta.

Perlu diketahui, ini bukan pertama kalinya Batam menambah armada. Sebelumnya, sebanyak 21 bus telah beroperasi sejak 2024. 

Kedepan rencananya akan menambah 23 bus lagi pada tahun 2026, agar layanan kepada masyarakat Kepri bisa menjangkau lebih banyak titik.

Harapannya, dengan makin luasnya jangkauan dan meningkatnya kenyamanan, kepercayaan masyarakat terhadap transportasi umum pun ikut naik.

Kategori :