Digunakan PO Sumber Alam, Mengenal Triun DX Single Glass buatan Karoseri Trijaya Union

Perusahaan Otobus Sumber Alam meluncurkan bus terbaru-(Dokumen Istimewa)-
KEPRI.DISWAY.ID - Perusahaan Otobus (PO) legendaris asal Kutoarjo, Sumber Alam, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-50 di industri transportasi Indonesia.
Kali ini Sumber Alam mempunyai cara tersendiri dalam dalam merayakan ulang tahun, dengan meluncurkan 4 unit bus baru yang tampil lebih fresh dan modern.
Empat bus anyar ini hadir dengan bodi Triun DX Single Glass buatan Karoseri Trijaya Union, dibalut dengan livery edisi khusus ulang tahun.
"Kelas baru ini mencerminkan komitmen Sumber Alam untuk melayani dengan tingkat pelayanan lebih tinggi lagi," ungkap Direktur Utama Karoseri Trijaya Union, Dhimas Yuniarso saat dikutip, Kamis 1 Mei 2025.
Meski tampil lebih kekinian, warna khas biru dan putih tetap dipertahankan sebagai ciri khas Sumber Alam yang tidak dihilangkan dari unit bus terbarunya.
Nggak cuma bodi dan tampilan luar yang diperbarui, Sumber Alam juga memperkenalkan logo dan slogan baru yang lebih personal “Keluarga dalam Perjalanan”.
"Trijaya Union menciptakan ambience kabin yang tidak melelahkan dalam perjalanan panjang. Sehingga penumpang akan terasa lebih segar saat tiba di tujuan," jelasnya.
Slogan perusahaan ini menunjukkan komitmen PO Sumber Alam, untuk membuat setiap perjalanan penumpang serasa pulang ke rumah.
Yang bikin makin spesial, bus baru ini diperuntukkan untuk layanan penumpang dengan kelas terbaru Sumber Alam, New Generation Executive Class.
"Ruang kabin yang tidak lega berujung kelelahan penumpang dalam bepergian," ucapnya.
Untuk bagian interior, bus ini dirancang sangat mewah dan luas, dengan 26 bangku leg rest buatan C71 Creative yang dirancang khusus buat bikin penumpang nyaman.
Selain kenyamanan visual, kabin bus juga dilengkapi dengan teknologi penjernih udara seperti bio filter dan inlet AC, yang bikin udara tetap bersih dan segar selama perjalanan.
Fasilitas toilet di dalam bus juga mendukung kenyamanan selama perjalanan menuju kota tujuan, namun hanya bisa digunakan saat bus sedang melaju.
Lewat inovasi terbaru ini, Sumber Alam menunjukkan keseriusannya dalam menyuguhkan layanan premium di dunia transportasi darat.
Sumber: