Ikon 'Welcome to Batam' Akan Dipindah, Ini Lokasi dan Desain Terbarunya

Ikon 'Welcome to Batam' Akan Dipindah, Ini Lokasi dan Desain Terbarunya

Ikon Welcome To Batam-(Dokumen Istimewa)-

KEPRI.DISWAY.ID - Pemerintah Kota Batam tengah merencanakan pemindahan landmark ikonik "Welcome to Batam" ke lokasi baru yang dinilai lebih strategis. 

Langkah ini diambil menyusul keluhan dari wisatawan karena ikon kebanggaan tersebut kini tertutup oleh bangunan yang sedang dibangun.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, mengungkapkan bahwa rencana pemindahan monumen tersebut akan dilakukan di sepanjang jalur dari Simpang Bandara Hang Nadim hingga Simpang Bundaran Punggur

"Kalau dilihat sekarang sudah separuh tertutup, ada ketinggian gedung yang menutup," kata Amsakar Achmad saat dikutip, Jumat 18 April 2025.

Menurutnya, lokasi itu dipilih karena dapat terlihat jelas oleh penumpang pesawat saat akan mendarat di Bandara Hang Nadim.

"Wilayah seputaran simpang bandara sampai ke Bundaran Telaga Punggur dapat kita gunakan untuk lokasi Welcome to Batam. Dari pesawat nanti sudah terbaca Welcome To Batam," jelasnya.

Meski rencana tersebut sudah dikaji, Amsakar menegaskan bahwa proses pemindahan belum akan dilakukan dalam waktu dekat. 

"Nanti dalam akan dibuat, saya lupa lima atau empat dimensi akan kita buat," ungkap Amsakar Achmad.

Salah satu alasannya adalah belum tersedianya anggaran yang masuk dalam pos belanja tahun ini.

"Sebenarnya, realisasi belum masuk dalam penganggaran kami saat ini. Terus terang, masih ada 7 pos anggaran yang dibintangkan. Artinya, sebelum ada urgensi dari tingkat yang lebih tinggi, anggaran tersebut belum dapat digunakan. Ketujuh pos ini dapat digunakan apabila APBN dirasa cukup untuk mendukungnya," jelasnya.

Monumen "Welcome to Batam" selama ini menjadi salah satu destinasi favorit para wisatawan, terutama sebagai spot foto ikonik yang menandai kedatangan mereka di kota ini. 

Namun, keberadaannya kini terganggu oleh pembangunan gedung di sekitarnya, sehingga mengurangi nilai estetika dan visibilitas landmark tersebut.

Pemkot berharap, dengan relokasi dan desain ulang, ikon baru ini dapat menjadi wajah baru Batam yang lebih modern dan mampu menarik lebih banyak kunjungan wisata.

Sumber: