Seragam Gratis 2025, Siswa SMA dan SMK di Kepulauan Riau Hanya Dapat 1 Pasang

Seragam Gratis 2025, Siswa SMA dan SMK di Kepulauan Riau Hanya Dapat 1 Pasang

foto ilustrasi seragam sekolah SMA-(Dokumen Istimewa / Net)-

KEPRI.DISWAY.ID - Buat kamu yang akan masuk SMA atau SMK, Tahun ajaran 2025/2026 di Kepulauan Riau hanya mendapat 1 seragam OSIS saja.

Kepala Dinas Pendidikan Kepri, Andi Agung mengungkapkan, pengurangan jumlah seragam ini terjadi karena adanya kebijakan efisiensi anggaran dari pemerintah provinsi

"Berbeda dengan tahun lalu, siswa dapat dua seragam gratis, OSIS dan pramuka," kata Kepala Disdik Kepri Andi Agung di Tanjungpinang, Rabu 14 Mei 2025.

Tapi tenang dulu, bukan berarti tidak bisa bertambah. Menurut Andi, ada kemungkinan jumlah seragam gratis ditambah lagi lewat APBD Perubahan 2025. 

Sekarang sedang dalam proses pengadaan, mudah-mudahan sebelum tahun ajaran baru dimulai, seragam gratis sudah dibagikan kepada siswa," jelasnya.

Program seragam sekolah gratis ini sebenarnya sudah dimulai sejak 2023, sebagai inisiatif dari Gubernur Kepri, Ansar Ahmad. 

Lebih dari sekadar keringanan biaya, Andi menekankan bahwa bantuan ini juga diharapkan bisa mencegah anak-anak di Kepri dari risiko putus sekolah.

Membangun Kepri ini butuh sumber daya manusia yang cerdas dan andal, salah satunya kita topang melalui peningkatan mutu pendidikan," tuturnya.

Meski sedang dalam masa efisiensi anggaran, Pemprov Kepri tetap berkomitmen buat ningkatin kualitas pendidikan lewat pengadaan fasilitas sekolah.

Sumber: