Super Meriah, HUT TNI di Kepri Dimeriahkan Pasar Murah dan Hiburan Rakyat

Super Meriah, HUT TNI di Kepri Dimeriahkan Pasar Murah dan Hiburan Rakyat

HUT TNI di Kepri Dimeriahkan Pasar Murah dan Hiburan Rakyat-(Dokumen Istimewa / Net)-

KEPRI.DISWAY.ID – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tingkat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), berlangsung semarak.

Dari upacara bendera hingga pasar murah dan hiburan rakyat, semua dipusatkan di Taman Tugu Sirih, Kota Tanjungpinang, Minggu (6/10/2025).

Upacara peringatan dipimpin langsung oleh Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Kaskogabwilhan I), Laksda TNI Haris Bima Bayuseto.

"HUT TNI tahun ini mengangkat tema TNI Prima (Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif), TNI Rakyat, Indonesia Maju," ungkap Laksda TNI Haris Bima

Hadir sebagai peserta adalah gabungan dari tiga matra TNI – AD, AL, AU, bersama Polri, Basarnas, Satpol PP, dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

BACA JUGA : Pemprov Kepri Fokus Konsep Pembangunan Dapur MBG di Wilayah Pulau Terpencil

BACA JUGA : Gizi Gratis dan Lawan TBC, 2 Misi Penting Kepulauaan Riau dari Presiden Prabowo

Momen spesial terjadi saat tiga prajurit TNI menerima penghargaan Satya Lencana, sebagai bentuk apresiasi atas loyalitas dan pengabdian mereka kepada bangsa.

Lebih lanjut, Laksda Bima menegaskan bahwa TNI kini menghadapi berbagai tantangan baru yang muncul dari era globalisasi. 

Menurutnya, perubahan zaman menuntut TNI untuk terus adaptif dan sigap dalam menghadapi potensi ancaman, baik dari dalam maupun luar negeri.

"Sebagaimana amanat Panglima TNI, anggota TNI tidak boleh terlalu berlebihan dan arogan, karena kita dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat," jelasnya.

Agar menjaga NKRI tetap utuh dan aman, butuh TNI mengajak partisipasi aktif masyarakat, pemerintah daerah dan lembaga lainnya.

Menutup sambutan, Laksda Bima menyampaikan pesan penting kepada seluruh personel TNI. 

"Sebagaimana slogan kita. TNI kuat bersama rakyat," ucapnya 

Sumber: